Selamat Datang ,Dan Selamat Membaca, Enjoyy :)

Wednesday 22 February 2012

ASUS Ungkap ‘Transformer TF300T’ di MWC 2012?


Penampakan Eee Pad Transformer generasi berikutnya memang sudah terkuak belum lama ini. Perangkat dengan codename "TF300T" itu mirip dengan nama asli yang digunakan untuk Transformer (TF101) dan Transformer Prime (TF201). Hal itu menunjukkan bahwa perangkat itu merupakan line-up berikutnya dari keluarga Transformer.
Dari informasi yang tersaji di dokumen yang oleh sumber di situs Tabletowo sebagai spesfikasi dari tablet terbaru ASUS itu, disebutkan bahwa TF300T akan datang dengan prosesor quad-core 1.2 GHz Tegra 3, layar IPS 10.1 inchi dengan kepadatan 1.200x800 piksel, dan memori RAM 1 GB.
Perangkat ini juga akan dilengkapi dengan memori internal berkapasitas 16 GB, kamera utama pada bagian belakang 8 MP dan kamera depan 1.2 MP, serta slot kartu microSD. Untuk sistem operasinya tablet ini akan menjalankan Android 4.0 Ice Cream Sandwich.
ASUS diperkirakan akan mengungkap tablet Transformer di pameran dagang Mobile World Congress 2012 di Barcelona yang akan digelar mulai akhir bulan ini.

No comments:

Post a Comment