Selamat Datang ,Dan Selamat Membaca, Enjoyy :)

Monday 11 November 2013

CEO NVIDIA: Android OS Paling Serbaguna dalam Sejarah

Di era serba mobile saat ini, bisa dikatakan perangkat ber-platform Android perlahan mulai menjadi perangkat sejuta umat yang berhasil menggantikan eranya Nokia pada masa silam. Sebagian besar masyarakat global mulai menyadari, smartphone maupun tablet Android menjadi perangkat yang serbaguna untuk bisa diandalkan dalam memenuhi kebutuhan mobile.

Nvidia

Bahkan, Jen-Hsun Huang, pendiri sekaligus CEO di produsen chip terkemuka NVIDIA menganggap Android merupakan platform paling serbaguna sepanjang sejarah OS mobile tercipta. Huang yang merupakan salah satu penggemar Android mengakui, fleksibilitas keberadaan smartphone Android membuatnya lebih dari sekedar perangkat biasa.

“Android merupakan sistem operasi paling serbaguna yang kami lihat dalam beberapa dekade terakhir ini,” ujar Huang, seperti dikutip dari Phone Arena. Menurutnya, selain mudah digunakan, Android membuat pengguna dapat terhubung dengan berbagai aktivitas mobile yang berbasis cloud system.
Dirinya juga mencatat, selain hadir di smartphone, Android juga dapat ditemukan di tablet yang harganya mulai dari yang termurah hingga termahal. Selain itu, platform Android juga mulai tertanam di konsol game genggam, perangkat set-top boxes, maupun all-in-one PC.

Huang menambahkan, keberhasilan NVIDIA di bisnis perangkat mobile turut didukung oleh penjualan chip smartphone Tegra 4 yang mencapai dua kali lipat dibanding versi sebelumnya. Menurutnya, kini Android telah menjadi paltfom penting untuk keperluan gaming pengguna di masa depan nanti. Selain itu, NVIDIA berharap, Android berperan penting bagi kinerja perusahaan.

“Inisiatif kami ialah menumbuhkan pasar game untuk Android. Kami percaya, Android akan menjadi platform yang sangat penting untuk game di masa depan. Dan untuk melakukannya, kita harus membuat perangkat yang memungkinkan game canggih dapat hadir di

No comments:

Post a Comment