Selamat Datang ,Dan Selamat Membaca, Enjoyy :)

Friday 20 January 2012

Review Asrock H67M



Saat demam 3D sedang marak, Asrock menawarkan solusi menarik untuk hal itu. Melalui seri H67M, chip grafis onboardmengadopsi teknologi Intel InTru 3D yang bisa menghasilkan tampilan video bernuansa 3D. Namun Anda tetap membutuhkan bantuan sebuah kacamata khusus.  
Asrock pun memberikan bonus yang disertakan pada paketnya berupa kacamata 3D model warna red/cyan. Dengan memanfaatkan port HDMI 1.4, Anda bisa memaksimalkan tampilan video definisi tinggi melalui TV layar besar.
Asrock H67M hadir dengan feature lengkap untuk komputasi yang beragam. Namun Asrock menyertakannya masih dalam batas sesuai referensi. Inilah yang membuatnya tetap menggunakan desain micro-ATX.
Meski USB 3.0 sudah memiliki kemampuan transfer data yang lebih cepat, Asrock masih menambahkan teknologi XFast USB. Fungsinya meningkatkan kinerja standar dari USB 3.0 yang diklaim hingga mencapai 90%.
Meskipun sudah mulai ditinggalkan, Asrock masih menyertakan konektor ke perangkat data “jadul” seperti floppy disk, serial COM, serta LPT header. Anehnya, konektor IDE malah tidak ada. Untuk menampung penggunaan heatsink berbagai jenis, Asrock menggunakan desainCombo Cooler Option (C.C.O). Dengannya Anda bisa menggunakan heatsink fan bagi socket LGA775, LGA1156, atau LGA1155.
Kinerja keseluruhan produk ini tidak jauh berbeda dengan chipset sejenis. Begitu pula saat kami tingkatkan kemampuan GPU clock dari default 1350 MHz ke 1600 MHz. Semua berjalan lancar meskipun skor yang didapat berbeda tipis.

Hasil Uji Asrock H67M
Feature lengkap namun tetap mengikuti referensi. Dukungan tampilan 3 dimensi menjadi nilai lebih. Adanya port “jadul” bisa menjadi alternatif menarik bagi beberapa orang.
SYSmark 2007 Preview 1.06
234
SiSoft Sandra 2010 SP3 (Dhrystone ALU)
103 GIPS
Cinebench 11.5
6,67 pts
Encoding Video
222 detik
Encoding Audio
66 detik
PCMark Vantage Pro 1.0.2.0
8047 PCMarks
3DMark Vantage Pro 1.0.2 (onboard/ASUS Radeon HD 4870)
P2164/P11267
STALKER Call Of Pripyat Bench. (avg) (onboard/ASUS Radeon HD 4870) 
15,25/78,95 fps
GPU Clock Maximal
1600 MHz

Spesifikasi  Asrock H67M
Tipe prosesor
Intel Core i3/i5/i7 seri 2xxx
Chipset
Intel H67 Express
Memori
2 DDR3-1066/1333 dual kanal maks. 16 GB
Kartu grafis
1x PCI Express x16
Slot ekspansi
2x PCIe x1; 1x PCI
Storage
4x SATA2, 2x SATA3, 1x FDD
RAID
RAID 0, 1, 5, 10
Chip suara
Realtek ALC892 (8 kanal)
Chip jaringan
Realtek RTL8111E (gigabit)
Dimensi PCB
Micro-ATX, 24,4 x 21,8 cm
I/O
1 x PS/2 Keyboard/Mouse, 1 x D-Sub, 1 x DVI-D, 1 x HDMI, 1 xOptical SPDIF Output, 2 x USB3.0, 4 x USB2.0, 1 x LAN, 1 x 6 in 1 audio
Garansi
2 tahun
Situs Web
Harga kisaran*
Rp1.200.000
*Astrindo Senayasa, (021) 612-1330

Platform Uji

Prosesor Intel Core i7-2600K, memori Kingston DDR3-1066 2 x 2 GB, kartu grafis Asus Radeon HD 4870 512 MB GDDR5, harddisk Seagate Barracuda 7200 RPM 320 GB, PSU Silverstone OP700, Windows 7 Ultimate 64-bit

Plus     : Kinerja baik; kaya feature pendukung; menggunakan UEFI; dukung tampilan video 3 dimensi; desain Combo Cooler Option; bonus kacamata 3D.
Minus : Beberapa feature terkesan mubazir.
 
Skor Penilaian 

- Kinerja            : 3,84
- Fasilitas          : 3,16
- Kemudahan    : 3,5
- Harga              : 4
- Skor Total       : 3,6

No comments:

Post a Comment