Hasil laporan terbaru yang dibuat Comshare menunjukan, Windows Phone hanya mendapat sedikit perhatian di pasar smartphone AS. Pangsa pasar Windows Phone di negara adidaya itu hanya naik 0,2 persen dari Mei hingga Agustus menjadi 3,2 persen. Bahkan, perolehan pangsa pasarnya pun belum bisa mendepak BlackBerry di posisi ketiga di pasar AS.
Pangsa pasar BlackBerry sendiri di pasar AS yang masih bertenger di posisi ketiga sebesar 4 persen. Padahal sejak Mei lalu, jumlah pengguna BlackBerry telah mengalami penurunan hingga 0,8 persen. Sementara OS yang sempat berjaya di smartphone Nokia, sebelum didepak Windows Phone, Symbian masih memiiki pangsa pasar sebesar 0,3 persen. Posisi puncak pun masih ditempati oleh Android dengan pangsa pasar 51 persen, lalu dibuntuti iOS sebesar 40,7 persen.
Ini mungkin bisa menjadi kabar yang cukup menjengkelkan bagi Microsoft. Pasalnya, pihaknya masih belum bisa mengalahkan perusahaan asal Kanada di pasar yang menjadi basis perusahaannya sendiri dalam waktu singkat. Namun hal tersebut masih menjadi awal bagi Windows Phone untuk bisa tumbuh lebih baik lagi. Ini mengingat Microsoft baru saja mencaplok bisnis ponsel Nokia dan seiring dengan memburuknya bisnis smartphone BlackBerry saat ini.
Ada kabar buruk lainnya masih menyoal Windows Phone dan Microsoft. Bisnis ponsel Nokia yang baru saja dibeli Microsoft juga tidak berhasil mendapatkan gelar Top 5 smartphone terlaris di AS. Lima vendor smartphone teratas tersebut, yakni Apple, Motorola, dan tiga vendor asal Asia, HTC, Samsung, dan LG. Parahnya lagi, tak ada satupun dari mereka yang ingin serius mengadopsi platform Windows Phone di perangkat smartphone-nya. Ini artinya, tak seperti Apple dengan iOS-nya yang eksklusif, Microsoft mesti berjuang sendirian dengan Nokia dan Windows Phone untuk bersaing dengan Top 5 tersebut.
Kendati demikian, Microsoft mesti berbahagia dengan hasil penelitian yang sempat dilakukan Gartner pada pertengahan Agustus lalu. Untuk pertama kalinya, Windows Phone berhasil menyalip BlackBerry di posisi ketiga di pasar smartphone seluruh dunia. Windows Phone berhasil meraih posisi ketiga dengan pangsa pasar sebesar 3,3 persen. Itu terjadi setelah perangkat yang mengadopsi OS tersebut, terutama Nokia Lumia-series berhasil terjual hingga 7,4 juta unit di seluruh dunia pada kuartal kedua 2013. Sementara perangkat BlackBerry, jatuh ke posisi keempat dengan pangsa sebesar 2,7 persen dan angka penjualan 6,1 juta unit.
No comments:
Post a Comment