Selamat Datang ,Dan Selamat Membaca, Enjoyy :)

Tuesday 8 October 2013

Gigabyte Perkenalkan Lini Motherboard FM2+ dengan Chipset A88X

Gigabyte, salah satu produsen motherboard terbesar di dunia ini kembali memperkenalkan lini produk motherboard terbaru untuk platform AMD APU. Lini produk motherboard tersebut menggunakan chipset terbaru dari AMD yaitu A88X. Tidak hanya itu, motherboard tersebut juga menggunakan soket terbaru yaitu FM2+. Untunglah soket FM2+ tersebut tetap kompatibel dengan prosesor AMD APU soket FM2. Soket FM2+ sendiri dirancang untuk mengakomodir prosesor APU generasi penerus Richland yaitu Kaveri.

Gigabyte setidaknya memperkenalkan tujuh model motherboard dengan chipset A88X. Satu hal menarik adalah salah satu di antara tujuh model tersebut merupakan seri gaming dari motherboard Gigabyte yaitu G1.Sniper A88X. Inilah untuk pertama kalinya motherboard gaming Gigabyte menyambangi platform AMD. G1.Sniper A88X dilengkapi beberapa feature gaming khas Gigabyte seperti AMP-Up Audio.

Berikut daftar lengkap ketujuh model motherboard soket FM2+ tersebut:
  • G1.Sniper A88X
g1_sniper a88x
  • F2A88X-UP4
f2a88x-up4
  • F2A88X-D3H
  • F2A88X-HD3
  • F2A88XM-D3H
  • F2A85XM-DS2
  • F2A88XM-HD3
Prosesor AMD APU Kaveri sendiri menawarkan berbagai peningkatan dibandingkan generasi sebelumnya. Beberapa di antara seperti penggunaan arsitektur Steamroller untuk unit CPU dan GCN (Graphics Core Next) untuk unit GPU. Tidak hanya itu AMD juga menambahkan core prosesor ARM Cortex-A5 MP di dalam APU tersebut. APU Kaveri juga menjadi debut perdana konektivitas PCI Express 3.0 pada platform AMD.

AMD APU Kaveri diperkirakan akan hadir pada tahun 2014 mendatang.

No comments:

Post a Comment