Belakangan ini sistem pendingin close loop watercooling untuk prosesor semakin populer dan memiliki beragam pilihan dengan harga tergolong lebih terjangkau dibandingkan custom watercooling. Walaupun begitu, kondisi berbeda justru terjadi untuk graphics card. Solusi sistem pendingin close loop watercooling sangat jarang ditemukan dan kalaupun ada, solusi tersebut merupakan custom watercooling dengan harga ratusan dolar. Padahal dengan menggunakan sistem pendingin tersebut graphics card dapat beroperasi pada temperatur lebih rendah.
Produk terbaru dari NZXT bernama Kraken G10 tampaknya dapat mewujudkan keinginan sejumlah pengguna yang menginginkan sistem pendingin watercooling pada graphics card mereka. NZXT Kraken G10 memang bukan sebuah sistem pendingin watercooling. Akan tetapi dengan memasang NZXT Kraken G10 di graphics card, pengguna dapat menggunakan close loop watercooling prosesor pada graphics card mereka. NZXT Kraken G10 dijual pada kisaran harga $29 dan tentu saja Anda juga perlu memasukkan close loop watercooling prosesor dalam daftar belanja Anda.
Berikut daftar kompatibilitas NZXT Kraken G10 untuk tipe graphics card dan close loop watercooling.
Graphics Card
- NVIDIA : GTX 780, 770, 760, Titan, 680, 670, 660Ti, 580, 570, 560Ti, 560, 560SE
- AMD : R9 290X, 290, 280X, 280, 270X, 270 HD7970, 7950*, 7870, 7850, 6970, 6950, 6870, 6850, 6790, 6770, 5870, 5850, 5830
Based on reference design screw spacing and die height.
Close Loop Watercooling
- NZXT : Kraken X60, Kraken X40
- Corsair : H110, H90 , H55 , H50
- Antec : KUHLER H2O 920V4, KUHLER H2O 620V4, KUHLER H2O 920, KUHLER H2O 620
- Thermaltake : Water 3.0 Extreme, Water 3.0 Pro, Water 3.0 Performer Water 2.0 Extreme, Water 2.0 Pro, Water 3.0 Performer
- Zalman : LQ-320, LQ-315, LQ-310
Pengujian internal oleh NZXT menunjukkan sebuah GeForce GTX 780 mampu memiliki temperatur kerja 35 °C lebih rendah dibandingkan menggunakan sistem pendingin reference pada kondisi full load. Walaupun begitu perlu diperhatikan jika NZXT Kraken G10 tidak memberikan VRM heatsink dan hanya mengandalkan pendinginan dari satu kipas. Untuk beberapa jenis graphics card terkadang sebuah kipas masih kurang mencukupi untuk mendinginkan komponen VRM.
NZXT Kraken sendiri akan tersedia dalam tiga pilihan warna yaitu putih, hitam, dan merah.
No comments:
Post a Comment