Monday, 28 October 2013
Huawei Ascend Mate 2 Menembus Angka 20.000 pada Benchmark Antutu
Persaingan pada pasar smartphone Android belakangan ini memang dapat dikatakan cukup ketat. Tidak henti-hentinya produsen lama dan baru mengeluarkan smartphone unggulan mereka agar dapat laris manis di pasaran. Satu yang tidak ketinggalan adalah perusahaan milik pemerintahan China, Huawei.
Langkah yang diambil oleh Huawei dalam mengeluarkan smartphone unggulannya tidak lagi tergantung pada system on chip atau board buatan MediaTek ataupun Qualcomm. Akan tetapi, belakangan ini Huawei sedang gencar-gencarnya mengeluarkan SoC buatan HiSilicon dan prosesor dari ARM dengan Cortex A9. Setelah sukses dengan Huawei Ascend Mate pertama, kali ini Huawei sedang mempersiapkan Huawei Ascend Mate 2.
Uniknya, walaupun sedang dikembangkan oleh Huawei, ternyata sudah ada orang yang melakukan benchmarking terhadap smartphone yang satu ini. Hasilnya? Tidak mengecewakan! Ternyata Huawei Ascend Mate 2 dapat berlari dengan hasil 22345 pada Antutu. Dengan angka seperti ini, berarti HiSilicon berhasil membuat SoC K3V2-nya setara dengan Snapdragon 600 atau pun Clover Trail+.
Semoga saja, smartphone yang satu ini bakal datang ke Indonesia. Dengan begitu, kami akan melakukan sejumlah tes pada Ascend Mate 2 tersebut. Oleh karena itu, tetaplah di Jagatreview.com
Labels:
News
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment