Selamat Datang ,Dan Selamat Membaca, Enjoyy :)

Saturday, 14 April 2012

Uji HSUPA Single-cell, ZTE Pecahkan Rekor Dunia


D182a8773789144e067557a1895ed86a
ZTE Corporation (“ZTE”), belum lama ini melakukan percobaan peningkatan kecepatan data single-cell HSUPA di Shenzen, Cina. Dan, berhasil memecahkan rekor dunia. Hasil dari tes menunjukkan bahwa kecepatan transfer data HSUPA saat percobaan dilakukan mencapai 15.2Mbps dari kecepatan maksimal yang bisa dicapai 16Mbps, dan melampaui rekor sebelumnya yaitu 12Mbps.

Pengujian ZTE tersebut bisa menjadi solusi akses data bagi operator. Ini seiring dengan semakin populernya ponsel pintar dan semakin meluasnya layanan multi-media bergerak, dimana kebutuhan pengguna akan kecepatan data yang tinggi semakin banyak, yang bisa menyebabkan bottleneck atau kelambatan akses karena tidak mampunya jalur telekomunikasi menangani jumlah aliran data yang besar.

ZTE menggunakan sebuah solusi peningkatan kapasitas HSUPA yang menggunakan teknologi penangkal interferensi, teknologi penjadwalan independen antena-banyak, dan teknologi penerimaan sinyal dengan empat-antena. Elemen-elemen ini meningkatkan kecepatan data HSUPA hingga empat kali lipat tanpa harus mengupgrade terminal di sisi pengguna. Tes ini menunjukkan bahwa operator bisa menggunakan solusi dari ZTE untuk mengurangi bottleneck kapasitas data.

“Jejaring sosial dan layanan multi-media memungkinkan semakin banyak pengguna mengunggah konten ke jaringan, dan menimbulkan masalah bagi operator,” kata General Manager untuk ZTE GU, Mr. Pu Yingchun. “Kami sangat puas dengan hasil tes ini karena mampu mempertunjukkan bahwa kecepatan data uplink bisa ditingkatkan sampai 50 persen, dan bahwa teknologi ZTE bisa menangani masalah bottleneck dengan sangat baik,” tambah Mr Yingchun.

No comments:

Post a Comment