Selamat Datang ,Dan Selamat Membaca, Enjoyy :)

Saturday, 3 March 2012

Samsung ChatOn Kini Hadir Sebagai Aplikasi Web Gratis

Aplikasi messaging milik Samsung yang dikenal dengan nama ChatON yang tersedia pada semua platform (kecuali Windows Phone), kini telah hadir untuk antarmuka berbasis web.
Alhasil, pengguna ChatOn kini dapat berkomunikasi dengan pengguna lain via web browser di PC, tablet, atau perangkat lainnya.
Dikutip PULSAonline via sammyhub, disebutkan bahwa ChatOn for Web hampir dengan varian aplikasi mobile yang memungkinkan pengguna untuk memiliki group chat, 1:1 conversation, attachment support, emoticon, dan masih banyak lagi.
Untuk menjadi klien berbasis web pengguna pertama kali diharuskan untuk menginstal aplikasi ChatOn di ponselnya untuk menerima kode verifikasi. Sementara untuk melakukan sinkronisasi kontak ChatOn dari ponsel, pengguna cukup memasukkan nomor ponsel yang sama. Semua pertukaran pesan pengguna disimpan di server milik Samsung.

No comments:

Post a Comment