Selamat Datang ,Dan Selamat Membaca, Enjoyy :)

Monday, 27 February 2012

Samsung Galaxy S III Akan Diluncurkan Serentak, Layar 4.8 Inchi

Secara terbuka Samsung memang pernah menyatakan bahwa pihaknya belum akan mengungkap satu senjata barunya yang paling ditunggu-tunggu, yakni Galaxy S III di ajang MWC 2012. Meski begitu, simpang siur terkait smartphone unggulan itu selalu datang menghiasi jagat ruimor dunia maya.
Menurut informasi terbaru yang dipaparkan sumber terpercaya sebagaimana dilansir BGR, disebutkan bahwa Samsung akan meluncurkan Galaxy S II secara serentak di lebih dari 50 pasar atau kota.
Menariknya, selain kabar peluncurannya yang serentak itu, Galaxy S III juga disebut-sebut bakal datang degnan layer 4.8 inchi. Apa jenis layar yang akan dipakai memang tidak disebutkan, walaupun menurut rumor lainnya dikatakan bahwa smartphone itu akan dibekali layar Super AMOLED Plus HD.
Penerus Galaxy S II ini dikatakan dikemas dengan cover belakang berbahan keramik, sebuah pilihan material yang sangat menarik.
Dalam rumor sebelumnya, Galaxy S III digadangkan bakal memiliki prosesor quad-core, Android 4.0, 4G LTE, kamera besar, serta spesifikasi kompetitif lainnya. Jadi, kita tunggu saja.

No comments:

Post a Comment