Tuesday, 11 January 2011
Curb, Andalan Baru Hyundai
Perkembangan penjualan Hyundai di Amerika dan seluruh dunia makin menggila. Dan produsen Korea itu sepertinya tidak ingin mengendurkan ekspansi mereka. Buktinya sebuah konsep crossover bernama Curb Concept pun mereka suguhkan sebagai lawan Nissan Juke.
Mobil ini akan segera di perlihatkan Hyundai minggu depan di 2011 North American International Auto Show atau yang biasa disebut Detroit Auto Show.
Meskipun saat ini Hyundai baru membocorkan Curb Concept dalam bentuk gambar, sepertinya ukuran Curb Concept akan sedikit lebih kecil dari Tuscon namun dengan desain eksterior yang agresif dan unik meski untuk detail kendaraan Hyundai masih menutup rapat mulutnya.
Mobil ini dirancang oleh Hyundai California Design Center. Mobil ini sebelumnya memiliki kode nama HCD-12. Desain Curb diklaim merupakan manifestasi dari bahasa desain evolusioner terbaru dari Hyundai, fluidic.
Tubuh luar Hyundai Curb nampak kokoh dan berisi dengan garis lekukan yang ada di tubuhnya terutama lekukan yang ada di pilar B yang kemudian mengalir hingga ke bagian belakang mobil.
Bagian dalam Hyundai Curb menyuguhi nuansa masa depan dilihat dari desain jok dan dashboard. Instrument panel mobil ini berada di tengah dengan dukungan touchscreen control interfaces.
Melihat dari desainnya, mobil ini sangat mungkin akan diproduksi massal oleh Hyundai. Hanya saja bila kita beranjak ke dalam kabin, nuansa 'mobil pajangan' lebih kuat melekat.
Meski begitu, biasanya bila sebuah mobil konsep akan diproduksi massal unsur di mobil konsep jarang sepenuhnya diterapkan di mobil produksi massal tersebut. Jadi bukan tidak mungkin mobil ini memang benar-benar mobil masa depan Hyundai.
Labels:
Dunia Otomotif
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment